Apakah kalian masih membuat daftar isi secara manual dengan memberi titik-titik sampai akhir lalu memberi nomor halaman? Jika masih seperti itu maka akan terjadi ketidak konsistenan antara titik-titik yang satu dengan yang lain, bahkan penomoran halaman akan menjadi tidak lurus. Lalu bagaimana cara untuk membuat daftar isi di ms Word secara manual tetapi tetap rapi dan teratur? 

Kelebihan Daftar isi yang dibuat secara manual:

  • Lumayan rapi karena titik-titik teratur dan penomoran halaman juga lurus.
  • Cepat dalam mempelajari cara membuat daftar isi manual.
  • Tidak begitu rumit

Kelemahan Daftar isi yang dibuat secara manual:

  • Harus menulis bab dan sub bab secara manual atau mengcopy satu persatu bab dan sub bab ke bagian daftar isi.
  • Jika halaman di dokumen berubah maka harus merubah satu persatu penomoran halamannya secara manual.
  • tidak bisa diupdate secara otomatis.

Berikut merupakan cara untuk membuat daftar isi secara manual yang rapi dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

1. Ketik atau copy satu persatu bab dan sub bab dari dokumen yang sudah dibuat dan sudah jadi yang tidak diotak atik lagi.


2. Tampilkan menu "Ruler" atau penggaris yang ada diatas lembar pekerjaan. Jika belum muncul bisa lewat menu VIEW>Ruler, lalu ceklis.


3. Blok semua tulisan yang ingin diberikan titik-titik dan penomoran halaman. 

4. Di sudut kiri atas carilah tanda right tab. Jika belum ada coba klik beberapa kali sampai muncul tanda Right tab yaitu seperti tanda L terbalik. 


5. Klik di angka Ruler sampai batas dimana kita ingin titik-titiknya berhenti. Lalu klik sekali lagi di angka ruler sebelahnya untuk memberi batas nomor halaman.


6. Klik 2 kali pada Righ tab di bagian ruler di batas untuk titik-titik. Lalu akan muncul pop menu yang baru. Pilih nomor 2 yang berisi 2.... Lalu pilih OK.

7. Tempatkan kursor pada akhir kata yang ada di daftar isi. Lalu tekan tombol TAB maka akan muncul titik-titik sampai batas yang dibuat dari Right tab. Tekan TAB sekali lagi, isikan nomor halaman yang ingin diberikan dengan menyesuaikan nomor halaman dari dokumen. 

8. Lakukan hal yang sama pada semua bab dan sub bab langkah diatas sampai selesai. Maka daftar isi yang kamu kerjakan sudah selesai dan lebih rapi. 

Itulah bagaimana cara untuk memberi daftar isi secara manual pada dokumen yang kita buat. Cara ini dapat kita praktikkan ketika kita tidak ingin membuat daftar isi yang terlalu rumit mengikuti langkah pemberian daftar isi otomatis yang sedikit lebih rumit. Semoga bermanfaat, salam FWD  :)